Jebolan Pemain Ajax Geoffrey Castillion Bakal Perkuat Persib Bandung

14

SEKOJA.CO.ID, Cengkareng- Jebolan akademi Ajax Amsterdam, Geoffrey Castillion, telah tiba di Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, pada Selasa 28 Januari 2020 malam WIB kemarin. Kedatangan Castillion ke Indonesia itu tepatnya untuk melakukan trial bersama Persib Bandung sebelum bergulirnya Liga 1 musim 2020 nanti.

Setibanya di Jakarta, Castillion berencana akan langsung bertolak ke Lembang, Bandung, untuk bergabung bersama seluruh penggawa Persib yang sedang melakukan pemusatan latihan di tempat tersebut. Di pemusatan latihan itu, Castillion bakal dipantau betul-betul oleh para pelatih Persib.

Sebelum Castillion, striker asal Brasil, Joel Vinicius sudah terlebih dahulu menjalani trial dan latihan bersama dengan Persib. Namun, Vinicius ternyata memutuskan untuk mengakhiri sesi latihannya tersebut dengan klub berjuluk Maung Bandung itu.

Fakta Vinicius tak meneruskan sesi latihannya bersama Persib menandakan pemain berusia 25 tahun itu tak masuk ke dalam rencana besar sang pelatih, Robert Rene Alberts. Namun, kini Persib tak perlu memusingkan permasalahan Vinicius karena sudah kedatangan Castillion.

Menarik tentunya melihat bagaimana kiprah pemain berusia 28 tahun tersebut di sesi latihan Persib nanti. Jika di trial tersebut pihak Persib suka, maka besar kemungkinan tim itu bakal mencoba meyakinkan Castillion untuk bergabung bersama mereka.

Castillion sendiri sebenarnya memiliki pengalaman yang begitu banyak sebagai seorang striker. Terbukti, selama berkarier di kancah Eropa, Castillion sudah pernah bermain di Debreceni (Hongaria), Heracles Almeo (Belanda), RKC Waalwijk (Belanda), Víkingur Reykjavík (Islandia), Fylkir Reykjavík (Islandia), FH Hafnarfjördur (Islandia), Universitatea Cluj (Rumania) dan NEC Nijmegen (Belanda).

Tim terakhir yang dibela Castillion pada musim 2019 kemarin adalah Hafnarfjordur, yang merupakan tim yang berkompetisi di Liga Islandia.(ade/okezone.com)