SEKOJA.ID, Bungo – Redofri berhasil meraih suara terbanyak pada Pemilihan Rio (Pilrio) atau Kades Sungai Mengkuang, Kecamatan Rimbo Tengah, Kabupaten Bungo. Kandidat nomor urut 03 ini mengantongi suara tidak kurang dari 1.000.
Meskipun begitu, Redofri tidak berbesar hari dan jumawa atas kemenangan tersebut. Bagi dia, kemenangan itu adalah kemenangan semua masyarakat Sungai Mengkuang.
“Jadi tidak ada lagi tim-tim. Kita harus bersatu kembali. Pilrio sudah usai, pembangunan dusun harus tetap kita lanjutkan,” ungkap Redofri kepada Panoramatinta.com, Senin (20/6/2022).
Dia juga mengaku sudah menemui masing-masing calon Rio, yang ikut bertarung pada Pilrio Serentak Dusun Sungai Mengkuang beberapa waktu lalu.
“Itu bentuk kedewasaan kita dalam berpolitik. Menang ataupun kalah itu biasa. Yang paling penting kita bisa bermanfaat untuk orang lain,” tandasnya.(jin)