Waka II DPRD Merangin Ahmad Kausari Safari Ramadhan di Desa Pulau Raman 

852
SEKOJA.ID, Merangin – Wakil Ketua II DPRD Merangin Ahmad Kausari kembali menapaki kakinya dalam menjalankan Safari Ramadhan Tahun 1444 H atau tahun 2023.
Di hari kelima puasa ini, politisi PAN datang ke Desa Pulau Raman, Kecamatan Muara Siau bersama dengan para kepala OPD, Camat dan Kades.
Dalam sambutannya, Ahmad Kausari menyampaikan rasa bahagia karena bisa berkunjung ke Desa Muara Siau dan bertemu langsung dengan tokoh masyarakat dan tokoh agama.
“Saya mengajak diri saya sendiri dan bapak-bapak serta ibu-ibu untuk mengisi bulan penuh berkah dan ampunan ini dengan kegiatan keagamaan.” ujar Ahmad Kausari.
“Kemudian, tak lupa pula kita ucapkan syukur pada Allah SWT karena kembali bertemu dengan bulan Ramadhan 1444 H ini. Dan tentu kita berharap bisa kembali berjumpa dengan bulan Ramadhan ditahun-tahun yang akan datang, amin yra..,” ucapnya lagi.
Disisi lain, Ketua DPD PAN Merangin itu pun memberikan pesan kepada masyarakat untuk tetap menjaga kedisiplinan serta kedamaian di setiap desa. Karena, roda pemerintahan tidak akan berjalan dengan seimbang jika tidak disertai dua poin tersebut.
Dalam kesempatan itu, Ahmad Kausadi secara langsung memberikan santunan dari BAZNAS Merangin dan sumbangan kepada imam masjid untuk pembangunan.
“Untuk pembangunan yang menggunakan anggaran APBD Merangin, tampaknya perlu sedikit bersabar. Kita ketahui bersama anggaran kabupaten masih dalam kondisi yang sangat memperhatinkan.” pungkasnya.(dra)